Sebelumnya sudah ada berita yang mengatakan Realme 2 akan segera meluncur di Indonesia. Belum sempat meluncur di Indonesia, Realme 2 Pro justru sudah resmi di jual di India.
Realme 2 Pro hadir dengan layar berukuran 6,3 inci FullHD+. Selain itu smartphone ini juga dibekali dengan chipset yang cukup bertenaga, yakni Snapdragon 660 ang dipadukan dengan RAM dengan kapasitas 8GB dan ROM sebesar 128 GB.
Tidak hanya membawa spesifikasi yang mumpuni, Realme 2 Pro juga membawa kamera yang dapat memenuhi hasrat fotografi penggunanya. Kamera yang ada pada Realme 2 Pro memiliki resolusi 16 MP + 2 MP yang dilengkapi dengan aperture f /1.7. Dengan adanya fitur dual kamera ini, Realme 2 Pro dapat mengambil foto dengan efek bokeh yang kekinian. Sedangkan untuk kamera selfie, Realme 2 Pro memiliki kamera dengan resolusi 16 MP.
Ada beberapa varian yang dapat dipilih untuk Realme 2 Pro, yakni varian RAM 8GB + ROM 128 GB dan RAM 4GB dan ROM 64GB. Sama dengan versi Realme 2 sebelumnya, untuk Realme 2 Pro juga sudah dibekali Color OS 5.2 dengan basis Android 8.1 Oreo.
Dengan adanya Color OS 5.2, para pengguna dapat menggunakan beragam fitur yang unik seperti Easy Screenshot, Clone Phone serta Smart Play. Untuk baterainya sendiri dibekali dengan baterai berkapasitas 3.500mAh.
Lalu bagaimana dengan harganya ? Untuk varian 4/64 dibanderol di harga INR 13.990 atau sekitar 2.8 juta, untuk varian 6/64 dan 8/128 dijual dengan harga INR 15.990 ( 3,2 juta rupiah ) dan INR 17.990 ( 3,7 juta rupiah ).